Oleh: Kamal Nyarrang | Wabendum PB HMI
Ketahanan nasional hakikatnya adalah kondisi suatu bangsa yang menggambarkan kemampuan mengatasi segala macam ancaman, tantangan, hambatan, gangguan dan tantangan. Sistem pertahanan negara yang di anut oleh Indonesia adalah sistem pertahanan yang bersifat semesta yang melibatkan seluruh warga negara, wilayah, dan sumber daya nasional lainnya, serta dipersiapkan secara dini oleh pemerintah dan diselenggarakan secara total, terpadu, terarah, dan berlanjut untuk menegakkan kedaulatan negara, keutuhan wilayah, dan keselamatan segenap bangsa dari segala ancaman. Asta cita prabowo sangat relevan dan baik namun Ada beberapa aspek yang perlu di perhatikan dan mempengaruhi ketahanan nasional saat ini di antaranya.
Aspek Ideologi
Di berbagai belahan dunia terdapat berbagai macam ideologi namun yang memiliki peran besar dan banyak di implikasikan oleh suatu negara diantaranya ideologi Liberalisme, Komunisme serta ideologi Keagamaan (Fundamentalisme). Indonesia memiliki Ideologi yang berbeda dari kebanyakan negara, ideologi dibangun bangsa Indonesia merupakan saripati dari nilai yang telah menjadi pedoman dan berakar dalam kehidupan masyarakat. Namun makin terbukanya hubungan antar negara, makin banyak tantangan mempertahankan ideologi, haruslah membangun ketahanan ideologi yang berbasis pada falsafah bangsa sendiri yaitu ideologi Pancasila yang bersifat demokratis, nasionalistis, religiusitas, humanistis dan berkeadilan sosial.
Aspek Politik
Aspek politik bisa di lihat dari berbagai perspektif di antaranya Menempatkan secara proporsional kedaulatan rakyat didalam kehidupan, kamudian Memfungsikan lembaga-lembaga negara, Menegakkan keadilan sosial dan keadilan hukum, Menciptakan situasi yang kondusif, Meningkatkan budaya politik dalam arti luas, Memberikan kesempatan yang optimal kepada saluran-saluran politik, Melaksanakan pemilihan umum, Melaksanakan sosial control yang bertanggung jawab, Menegakkan hukum dan menyelenggarakan keamanan dan ketertiban masyarakat.
Aspek Ekonomi
Wujud ketahanan ekonomi tercermin dalam kondisi kehidupan perekonomian bangsa yang mampu memelihara stabilitas ekonomi yang sehat dan dinamis, menciptakan kemandirian ekonomi nasional yang berdaya saing tinggi, dan mewujudkan kemakmuran rakyat yang secara adil dan merata. Dengan demikian, pembangunan ekonomi sudah sepatutnya diarahkan kepada kuatnya ekonomi dalam negeri yang dapat dilakukan salah satunya menciptakan iklim usaha yang sehat serta pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi, tersedianya barang dan jasa, terpeliharanya fungsi lingkungan hidup serta meningkatnya daya saing dalam lingkup perekonomian global.yang berkeadilan.
Aspek Pertahanan & Keamanan
Pertahanan dan keamanan harus dapat mewujudkan kesiap siagaan serta upaya bela negara, yang berisi ketangguhan, kemampuan dan kekuatan melalui penyelenggaraan Siskamnas (Sishamkamrata) untuk menjamin kesinambungan Pembangunan Nasional dan kelangsungan hidup bangsa dan negara Republik Indonesia yang berdasarkan filsafat Pancasila dan landasan konstitusional UUD 1945.
Potensi nasional dan hasil-hasil pembangunan yang telah dicapai harus dilindungi dari segala ancaman dan gangguan agar dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan lahir dan batin segenap lapisan masyarakat Indonesia. Asta cita presiden prabowo jangan hanya menjadi slogan tetapi di aktualkan dalam ruang masyarakat yang memiliki dampak langsung.






