JAKARTA – Anggota DPRD DKI Jakarta Suhud Alynudin menyatakan sangat wajar pihaknya di PKS mengusung kadernya sendiri mantan Presiden PKS Muhamad Sohibul Iman (MSI) sebagai calon Gubernur DKI dalam Pilkada mendatang. Pasalnya, PKS merupakan partai pemenang Pemilu 2024 di DKI Jakarta dengan 18 kursi.
“Wajar PKS mencalonkan kader terbaiknya, karena PKS merupakan pemenang Pemilu di DKI Jakarta,” ujar Suhud.
“Justru aneh kalau PKS tidak memajukan calonnya,” lanjut Suhud.
Lebih lanjut Suhud menyampaikan pencalonan MSI merupakan aspirasi kader PKS yang menginginkan kadernya tampail dalam perhelatan Pilkada DKI.
“Nama pak Sohibul Iman muncul selain nama pak Anies Baswedan yang diusulkan kader dan struktur PKS,” lanjut Suhud.
Langkah selanjutnya, ujar Suhud, adalah membangun komunikasi politik dengan partai-partai lain untuk menyamakan visi dan misi.
“Karena dengan 18 kursi PKS tidak secara otomatis bisa memajukan Cagub dan Cawagub,” pungkas Suhud.