Nobar di PKS Kalsel, Habib Aboe; Timnas U23 Sudah Tampilkan Permainan Terbaik


KALIMANTAN SELATAN – Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Alhabsyi mengapresiasi prestasi Timnas Indonesia U23 di ajang AFC U23 Qatar 2024. Meski Indonesia kalah dari Uzbekistan 0-2 namun Habib Aboe bangga dengan pencapain Timnas PSSI.

“Memang nasibnya kurang bagus, kita dapat skor dua kosong. Tadi sempat cetak satu gol kemudian di batalkan setelah wasit melihat VAR,” terang Habib Aboe saat nonton bareng di DPW PKS Kalimantan Selatan,  Senin, (29/04/2024).

Bacaan Lainnya

Sebagai Informasi, Timnas gagal melaju ke final Piala Asia U-23 2024 usai Garuda Muda mengakui keunggulan Uzbekistan 0-2 di babak semifinal. Di mana pertandingan itu tersaji di Stadion Abdullah bin Khalifa Stadium U-23, Senin (29/4/2024) malam WIB.

Timnas Indonesia sempat mencetak gol usai Muhammad Ferrari memasukkan bola melalui sepakan nya di menit ke-61. Namun, golnya dianulir karena offside Ramadan Sananta.

Di babak I, tak ada gol tercipta Uzbekistan berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-68. Pemain pengganti Norchaev Khusayin yang membobol gawang Indonesia.

Petaka kembali menimpa Indonesia pada menit ke-83 akibat kartu merah Rizky Ridho. Uzbekistan menambah gol di menit ke-87 melalui gol bunuh diri Pratama Arhan.

Habib Aboe yang juga Anggota DPR dari dapil Kalsel itu menyebutkan bahwa sejak awal sudah membaca bahwa Uzbekistan U23 merupakan lawan yang berat bagi Garuda Muda. Karena, Uzbekistan U23 mencatatkan nilai sempurna dan sama sekali belum kebobolan di kompetisi ini.

“Tim Garuda muda sudah memberikan tampilan permainan terbaik. Memang lawan kita malam ini sangat tangguh, jadi performa timnas sudah sangat bagus,” kata Aboe.

“Memang permainan malam ini didominasi oleh VAR, itu sepertinya yang membuat kurang asyik,” cletuk Habib Aboe.

Habib Aboe tak lupa memberikan semangat untuk para punggawa timnas. Ia berharap, Timnas menang dan lolos ke Olimpiade.

“Masih ada beberapa kesempatan lagi, kita harus tampir dengan performa terbaik. Hayyuk kita terus berikan dukungan buat Timnas pada kaga berikutnya” pungkas Habib Aboe.

Pos terkait