Sodik Mudjahid Beri 8 Tips Cara Olahraga yang Sehat Buat Usia Lansia

JAKARTA – Bagi yang sudah berumur lansia (lanjut usia) 60 tahun ke atas sebaiknya melakukan tips hidup sehat dari Anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra DR. Ir. Sodik Mudjahid, MSc. Sodik yang sudah berumur sudah berumur 66 tahun yang lahir di Bandung, Jawa Barat 2 Agustus 1957 berbagi tips olahraga yang sehat dan sangat aman buat lansia.

“Tips olah raga lansia,” begitu kata Sodik singkat membuka tips olahraga yang sehat di akun Tiktok miliknya seperti dikutip Bela Rakyat, Jumat (8/9/2023).

Bacaan Lainnya

Dalam video berdurasi 37 detik, Sodik sedang berolahraga bulu tangkis bersama keluarganya. Sodik sangat menikmati olahraga tersebut.

@sodikmudjahid2024

Tips olah raga lansia. 1.Pastikan dlm keadaan sehat. 2.Pilih olahraga yg cocok dgn usia. (Badminton tidak cocok,saya main utk temani anak cucu dan tim) 4 Lebih baik bawa dan pasang jam pengukur tensi,detak jantung dll. 5.Lakukan pemanasan yg cukup sebelum main dan pendinginan sblom pindah ke akrifitas lain 6.Jangan ngotot dan ngoyo.Jika detang jantung sudah lewat 130,stop. 7.Lakukan dgn gembira dan tertawa. 8.Sekali kali isi dgn zikir tasbih tahmid tahlil. 9.Setelah olahrga gunakan utk ngobrol dan cengkerama sama kawan 10.Awali dan ahiri dgn doa

♬ So Much Happiness – Lux-Inspira

Langkah pertama, menurut Sodik, perlu mengecek kesehatan terlebih dahulu apa Anda atau keluarga yang ingin berolahraga pada kondisi sehat selalu. Jangan ambil resiko, kata Sodik berolahraga saat kondisi fisik lagi kurang sehat.

“1.Pastikan dalam keadaan sehat,” tulis Sodik.

Tips kedua, Sodik asal Dapil Jawa Barat I meliputi Kota Bandung dan Kota Cimahi ini menyarankan berolahraga sesuai usia. Ia Tidak menyarankan melakukan olahraga yang banyak mengeluarkan tenaga layaknya anak muda.

“2.Pilih olahraga yg cocok dgn usia (Badminton tidak cocok,saya main utk temani anak cucu dan tim),” terang Sodik.

Dalam tulisannya di akun Tiktoknya itu, Sodik langsung ke tips sehat ala lansia di urutan keempat tanpa ada tips ketiga. Di mana yang keempat itu meminta usia lansia menyiapkan jam pengukur tensi dan pengukur detak jantung.

“4 Lebih baik bawa dan pasang jam pengukur tensi, detak jantung dll,” ujar Sodik.

Yang kelima, Sodik meminta sebelum olahraga melakukan pemanasan terlebih dahulu. Tak hanya itu, ia juga menyarankan untuk melakukan proses pendinginan sebelum ke aktivitas lainnya.

“5.Lakukan pemanasan yg cukup sebelum main dan pendinginan sblom pindah ke akrifitas lain,” saran Sodik.

Pada tips keenam , alumni HMI ini memberitahukan jangan ngotot dalam berolahraga yang ringan itu. Ia mengingatkan, jika detak jantung telah melewati batas 130 sebaiknya berhentilah berolahraga sebagai batas kecepatan kali per menit, 80-130.

“6.Jangan ngotot dan ngoyo.Jika detang jantung sudah lewat 130,stop,” Sodik mengingatkan.

Dari tips ketujuh hingga kesembilan ini, suami dari Hj. Yani Mulyani ini mengusulkan pada usia langsia berolahraga dengan tawa dan canda. Sesekali, lanjutnya, melakukan dengan zikir di tengah berolahraga yang diselingi bercengkrama itu.

“7.Lakukan dengan gembira dan tertawa. 8.Sekali kali isi dgn zikir tasbih tahmid tahlil. 9.Setelah olahrga gunakan utk ngobrol dan cengkerama sama kawan,” tutup Sodik.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *