PKS Akan Deklarasi Calon Presiden Kamis 23 Februari 2023

JAKARTA – Teka-teki siapa dan kapan calon presiden (Capres) dari PKS sudah mulai terlihat. DPP PKS berencana mendeklarasikan Capres 2024 mendatang.

Menurut pengakuan Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Alhabsiy pekan depan pihaknya akan mendeklarasikan Capres 2024 di gedung DPP PKS Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Kamis (23/2/2023). Siapa yang diusung PKS?

“Insyaa Allah, Deklarasi Capres PKS pada Kamis 23/2/23 di kantor DPP PKS,” tulis Habib Aboe seperti yang disampaikan melalui pesan singkat Whatsapp pada wartawan, Sabtu (18/2/2023).

Namun sayang, dalam keterangannya itu, Habib Aboe tidak menyampaikan siapa yang akan dideklarasikan. Habib Aboe politisi asal Dapil Kalimantan Selatan ini hanya menyampaikan waktu dan tempat deklarasi capres tanpa menyampaikan siapa sosok yang akan diusung.

Sebagai informasi, saat ini PKS bersama Partai Demorkat dan Partai NasDem kerap melakukan sejumlah pertemuan untuk membuat Koalisi Perubahan menghadapi Pemilu 2024 mendatatang. Baik NasDem maupun Demokrat telah menetapkan calon presiden yang akan diusung di Pilpres 2024.

Saat ini, publik tingga menunggu kapan PKS mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden. Ataukah PKS punya sosok lain selain Anies? Entahlah.

Meski demikian publik punya dugaan akan mengusung Anies bersama Partai Demokrat dan NasDem. Atau ada kejutan yang akan dihadirkan PKS? Kita tunggu saja.

 

Pos terkait