Kongres GMNI XXII di Bandung Molor Lagi! Ini Pernyataan Resmi Pimpinan Sidang Tetap…

BANDUNG – Sudah hampir 4 hari, terhitung tanggal 23 Juli 2025, sidang-sidang Pleno dan sidang-sidang Komisi pada Kongres XXII GMNI di Kota Bandung, belum dapat dilanjutkan.

Badan Pekerja Kongres dan Panitia Lokal juga tidak terbuka dan tidak kunjung memberikan kejelasan terkait kapan tahapan sidang dapat dilanjutkan kembali.

Oleh karena itu, Pimpinan Sidang Tetap dan Pimpinan Sidang Komisi menyatakan be berapa hal. Pertama, pimpinan Sidang Tetap dan Pimpinan Sidang Komisi menjelaskan bahwa persidangan tidak berjalan karena belum diizinkan mengunakan Gedung Merdeka.

“Pimpinan Sidang Tetap dan Komisi kesulitan berkomunikasi dengan Badan Pekerja Kongres dan Panitia Lokal untuk memastikan kondisi Gedung Merdeka,” kata Pimpinan Sidang Tetap asal DPD GMNI Maluku Utara atas nama Ristovan Loloh kepada wartawan, Bandung, Jumat (25/7/2025) malam.

“Kami memberikan waktu kepada Badan Pekerja Kongres dan Panitia Lokal untuk memastikan penggunaan Gedung Merdeka, selambat-lambatnya hingga tanggal 26 Juli 2025 pukul 13.00 WIB,” Tegas Ristovan.

“Jika tidak ada kepastian, kami akan tetap melakukan persidangan di arena Gedung Merdeka.. Demikian pernyataan sikap ini dibuat untuk memastikan tetap berjalannya seluruh tahapan Kongres XXII GMNI,” tutup Ristovan dalam memutup permyataannya.

Berikit Strukrur Kongres GMNI XXII

Pimpinan Sidang Tetap
1. DPD GMNI Maluku Utara (Cristovan Loloh)
2. DPC GMNI Bandar Lampung (Ahmad Ridwan Syuhada)
3. DPC GMNI Kab. Tangerang (Endang Kurnia)

Komisi Organisasi
1. DPD GMNI Maluku (Alberthus Y R Pormes)
2. DPC GMNI Serang (Fauzul Rohmanul Hakim)
3. DPC GMNI Gunung Sitoli Nias (Natal Seiman Gea)

Komisi Politik
1. DPD GMNI Tanah Papua (Raimond Yekwam Ketua DPD)
2. DPC GMNI Inhil (Satria Pratama Jepak)
3. DPC GMNI Banyuwangi (Rino Bachtiar)

Komisi Kaderisasi & Program
1. DPC GMNI Mamuju (Muhammad Harfin)
2. DPC GMNI Magelang Raya (Darma Ista Maulana)
3. DPC GMNI Gorontalo Utara

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *