JAKARTA – Politisi muda Partai Golkar sekaligus Ketua Umum DPP Garnas MKGR Andrianus Agal, SH, MHum siap memimpin partai beringin di Nusa Tenggara Timur (NTT). Agal punya tekad kuat manahkodai Golkar NTT dengan sejumlah alasan di antaranya karena memiliki pengalaman di kekaryaan.
Rekan jejak Agal sangat jelas di Golkar. Agal pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Badan Hukum dan HAM DPP Partai Golkar di era Airlangga Hartarto. Di situ kemampuan organisasi dan kemampuan hukumnya sebagai praktisi terus terasa.
“Saya siap maju (sebagai Ketua DPD I Partai Golkar NTT) di Musda (Musyawarah Daerah). Dengan kemampuan dan pengalaman sebagai praktisi hukum dan politisi DPP Partai Golkar yang sudah 10 tahun menjadi kader Golkar,” kata Agal di Kantor DPP Ormas MKGR, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Selasa (6/5/2025).
Agal mengaku, dirinya memiliki banyak kemampuan untuk memimpin dan menahkodai Golkar NTT lima tahun ke depan. Ia menyebut dirinya sangat layak memimpin Golkar NTT. Bahkan ia mengaku dirinya terpanggil untuk memimpin Golkar NTT dengan kemampuan yang dimiliki tersebut mendidedikasikan kemampuannya kepada rakyat dan Golkar.
“Jika disebut pantas ya saya sangat pantas dan layak. Jika disebut layak, saya sangat layak memimpin Golkar NTT. Dari segi pengalaman, saya sudah maju Caleg 2024 yang memberi warna baru di Dapil NTT 1,” terang Agal.
Lebih lanjut, Agal juga mengungkapkan, Musda Golkar NTT kali ini merupakan kesempatan anak muda seperti dirinya terlibat mengabdi untuk rakyat demi membesarkan Partai Golkar. Ia juga mengaku, memiliki kemampuan manajerial yang mumpuni untuk bekerja sama dengan pengurus DPD II Golkar se-NTT meraih kemenangan Pemilu dan Pilpres 2029 mendatang.
Tak tanggung tanggung Agal telah mengantongi restu dari Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia untuk maju di Musda Golkar NTT. Dari restu itu, dirinya semangat melakukan konsolidasi internal menuju Golkar NTT I.
“Dan kesempatan Musda kali ini menjadi momentum untuk mengabdi ke daerah dan sy yakin bisa bekerja sama dengan seluruh DPD II di provinsi NTT dan sebagai kader militan siap bertarung dan mendapat restu dari Ketua Umum DPP Partai Golkar,” ungkapnya.
Profil Singkat Adrianus Agal, SH, MHum
Adalah Agal merupakan representasi sosok anak muda masa kini penuh pengalaman yang dapat diandalkan. Agal merupakan jebolan mahasiswa Fakultas Hukum Trisakti. Kini agal menekuni profesi sebagai Pengacara yang telah menangani kasus-kasus besar tingkat nasional.
Dengan kemampuannya, Agal daya jelajahnya sangat luas dengan melalang buana menangani kasus di tingkat daerah, provinsi hingga Kabupaten Kota. Ia punya pengalaman menjadi pengacara artis.
Ia mulai bergabung di Partai Golkar sebagai anggota biasa tahun 2016. Dan mulai mendapatkan kepercayaan dengan sejumlah tugas berat di tahun 2017 dari elit Golkar. Di antaranya, ia dipercaya sebagai Wakil Ketua Bidang Badan Hukum dan HAM DPP Golkar.
Di tahun 2018, Agal dipercaya sebagai Ketua Penanganan Sengketa wilayah Indonesia Timur. Setahun setelahnya, tepatnya di tahun 2019 Agal diberi kehormatan sebagai Wakil Ketua Bakumham sekaligus didaulat sebagai Ketua Umum Generasi Muda ormas MKGR
Kepercayaan dan dedikasinya tak sampai di situ. Agal juga di tahun 2020 diamanahi sebagai pengurus DPP Golkar sebagai Ketua Umum Garda Nasional Ormas MKGR dan dipercaya sebagai Kordinator Keamanan RAPIMNAS dan MUNAS Partai GOLKAR.
“Ini kepercayaan dari partai yang ingin saya teruskan di tingkat lebih besar lagi termasuk ingin membawa semangat kemudaannya siap maju sebagai Ketua DPD Golkar NTT periode 2025-2030,” terang Agal.
Profil Singkat:
Nama : Adrianus Agal, S.H.,M.H.,
Tempat Tangal Lahir : Ruteng, 3 September 1980, Kabupaten Manggarai
Pendidikan : Fakultas Hukum Trisakti
Profesi : Advokat/Pengacara
Karier Politik :
Menjadi Kader Partai Golkar sejak Tahun 2016 sebagai Anggota Biasa
Menjadi sebagai Anggota Badan Hukum dan HAM DPP Partai Golkar pada Tahun 2017
Menjabat sebagai Ketua Penanganan Sengketa Wilayah Indonesia Timur pada Tahun 2018
Menjabat sebagai Wakil Ketua Badan Hukum dan HAM DPP Golkar Pada Tahun 2019
Koordinator Keamanan Rapimnas dan Munas Partai Golkar
Karir Organisasi:
Menjabat sebagai Ketua Umum Generasi Muda Ormas MKGR Tahun 2019
Ketua Garda Nasional Ormas MKGR Tahun 2020.