Bagi Buku Ilmu Pengetahuan di Sekolah, Terungkap Kasat Reskrim Polres Enrekang Peduli Pendidikan

Enrekang –  Kasat Reskrim Polres Enrekang,  AKP. Halim Lau ternyata memiliki kepedulian di bidang pendidikan. Hal itu terungkap, saat AKP, Halim Lau membagikan Alqur’an dalam bentuk Iqra dan buku bacaan serta buku mata pelajaran di Sekolah Dasar Negeri(SDN) 87 Tallangrilau, Kecamatan Bungin.

Bahkan, AKP. Halim Lau menyadari banyaknya sekolah di Kabupaten Enrekang kekurangan buku mata pelajaran. Maka dari itu, pihak Polres Enrekang mencoba memberikan perhatiannya dalam pemenuhan buku di sekolah-sekolah.

AKP, Hali Lau berharap penyaluran buku tersebut bermanfaat untuk para peserta didik yang masih duduk di bangku sekolah dasar. Sebab, pentingnya buku bagi para pelajar untuk mendapatkan ilmu pengetahuan.

“Penyaluran buku ini wujud memerangi buta aksara di Kabupaten Enrekang. Kita mulai dari Kecamatan Bungin, karena kecamatan ini jauh dari ibu kota Kabupaten dan akses jalan menuju Kecanatan Bungin ini tergolong berat. Semoga buku ini bermanfaat untuk para pelajar,” kata, AKP. Halim Lau, Rabu (20/9/202).

AKP, Halim Lau berharap penyaluran buku tersebut bermanfaat untuk para murid-murid dalam mengembangkan bakat dalam mencapai cita-citanya masing-masing.

“Kita berharap pembagian Iqra dan buku mata pelajaran ini bermanfaat untuk para pelajar disini. Kita bagikan langsung ke para pelajar untuk mendapat referensi pengetahuan. Selain itu juga, kita menitipkan buku di perpustakaan sekolah,” ungkapnya. (Wan).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *