9 Presidium KAHMI Terpilih, Ada Nama Akbar Tanjung, JK hingga Mahfud MD yang Ikut Terpilih…

PALU – Akhirnya 9 Presidium KAHMI untuk periode 2022-2027 sudah terpilih di Munas XI KAHMI. Mantan Ketua Umum DPP KNPI Ahmad Doli Kurnia (Golkar) raih suara mayoritas yang dominan sebanyak 417 suara.

Di bawah Doli, ada nama politisi PAN Ahmad Yohan dengan raihan 343 suara, kemudian ada politisi Demokrat Herman Khaeron 318 suara dan selanjutnya ada politisi Nasdem Saan Mustofa dengan raihan suara 316. Sementara politisi PDIP ada Rifqinizami Karsayudha raih 310 suara, mantan Gubernur Aceh Abdullah Puteh meraih 295 suara, Politisi Gerindra Romo Muhammad HM Syafi’i 290 suara, politisi Golkar Zulfikar Arse serta Sutomo masing 284 suara dan 271 suara.

Bacaan Lainnya

Pada prosesnya, proses pemungutan suara yang digelar pukul 00.00 WITA berakhir pukul 06.30 WITA. Di mana proses pemungutan suara itu diselenggarakan dengan e-voting yang pertama kali digelar Munas KAHMI mengikuti Mukhtamar Muhammadiyah di Solo, Jawa Tengah.

Ketua Badan Koordinasi KAHMI Luar Negeri sekaligus Sekjen KAHMI Australia Abbadi Thalib yang hadir pada kesempatan tersebut merasa senang dengan sembilan nama tersebut. Baginya, kesembilan tersebut memberi semangat lebih bagi KAHMI Luar Negeri lebih berkembang lagi.

“Alhamdulillah, dari komposisi 9 Presidium KAHMI ini kita merasa bersyukur karena sesuai harapan kita,” kata Abbadi usai pemilihan saat ditemui Bela Rakyat di Swiss Belhotel Palu, Sulawesi Tengah, Ahad (27/11/2022).

Abbadi menjelaskan, proses Munas hingga pemilihan Munas berjalan penuh khitman. Ia menyampaikan, tak mudah mencari figur sebagai pilihan yang tepat.

“Banyak calon yang sangat potensial, dan bagus-bagus tapi akhirnya yang terpilih sembilan orang ini. Dan ini pilihan para alumni,” terangnya.

Pada Munas KAHMI kali ini tak hanya memilih Presidium tapi juga Ketua Dewan Penasehat, Ketua Dewan Pakar dan Ketua Dewan Etik MN KAHMI untuk periode 2022-2027.

Di mana nama besar Akbar Tandjung dipercaya menduduki jabatan sebagai Ketua Dewan Penasehat MN KAHMI, ada nama besar Jusuf Kalla ditetapkan kembali menjadi Ketua Dewan Etik MN KAHMI. Tak hanya itu, nama besar Mahfud MD kembali menempati jabatannya selaku Ketua Dewan Pakar MN KAHMI.

Di komposisi 5 Presidium Terpilih KOHATI ada nama Cut Emma Mutia Ratna Dewi (244 suara), Istri Eka Sastra (Golkar), Wa Ode Nurhayati 195 suara (PAN), Jamilah Abdul Gani 192 suara (Cabang Jakarta) – Notaris, Anita Aryani 187 suara (Gerindra) s, Sri Novakandi 112 suara.

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *